Sabtu, 17 Maret 2012

Ethernet

gigabit ethernet


Protokol ethernet merupakan protokol LAN yang paling banyak di pakai karena berkemampuan tinggi dengan biaya yang rendah. kecepatan yang bisa di capai mulai dari 10 Mbps, 100 Mbps untuk Fast ethernet dan 1000 Mbps untuk gigabit ethernet. Protokol ethernet menggunakan standar spesifikasi IEEE 802.3, bekerja bedasarkan broadcast network. Setiap node (host) menerima setiap data yang di kirim oleh node lain. Menggunakan metode akses yang di sebut CSMA/CD (Carrier Sense Multiple Acces/Collision Detection). 

Cara kerja protokol ethernet adalah dengan melakukan pemeriksaan apakah jaringan sedang di gunakan untuk pengiriman data atau tidak. jika tidak ada pengiriman data, maka host yang ada diperbolehkan menggunakan jaringan untuk pengiriman data. jika jaringan sedang di gunakan, host akan menunggu sampai proses pengiriman data selesai. apabila dua host pada saat bersamaan melakukan pengiriman data, maka terjadilah tabrakan (Collision). jika terjadi collision, kedua host mengirimkan sinyal jam ke jaringan dan semua host berhenti mengirimkan data dan kembali menunggu. kemudian secara random, host menunggu dan mengirimkan data kembali. Backoff algorithm di gunakan untuk mengatur pengiriman ulang setelah terjadi tabrakan.

sumber : jaringan komputer, anjik sukmaaji & rianto

0 komentar:

Posting Komentar